Home Agribisnis Panduan Cara Budidaya Melon Dengan Mudah

Panduan Cara Budidaya Melon Dengan Mudah

Cara-Budidaya-Melon
sorce : kompas com

Cara Budidaya Melon apakah bisa di lakukan dengan mudah? Tentu saja bisa. Untuk lebih jelasnya silahkan baca hingga tuntas. Tanaman melon yang biasa di sebut dengan nama latin Cocomis melo L. adalah tanaman jenis labu-labuan. Tanaman ini enak untuk di santap langsung ataupun sebagai campuran es buah.

Buah melon ini merupakan tanaman rambat yang berasal dari dataran Persia kemudian menyebar sampai ke berbagai wilayah lainnya seperti Amerika, Eropa dan juga Asia.

Budidaya Melon ini sangat meguntungkan karena kandungan yang di miliki oleh buah melon ini juga sangat bermanfaat. Melon megandung serat, air, fosfor, karbohidrat dan juga potassium.

Adapun manfaat yang bisa anda miliki yaitu terhindar dari berbagai penyakit, mencegah penuaan dini. Selain itu mencegah kanker dan juga serangan jantung. Melon juga bisa berfungsi untuk menurunkan berat badan.

Untuk anda yang ingin mengurangi berat badan bisa menggunakan melon. Dengan demikian anda bisa melakukan diet alami.

Syarat Untuk Menanam Melon

Sebelum anda mengetahui Cara Menanam Melon sebaiknya anda perlu tahu juga syarat untuk menanam melon. Syarat ini dilakukan sebelum anda memilih untuk menanam melon. Berikut inilah syarat-syaratnya.

budidaya melon
source : tribun

1. Media tanam

Sebelum anda memutuskan untuk menanam melon, sebaiknya anda perlu tahu terlebih dahulu tempat yang akan di tanami melon. Pilihlah tanah liat dan berpasir. Kenapa? Karena tanaman jenis ini memiliki unsur zat hara yang berlimpah. Selain itu pertumbuhan akar melon juga akan berlangsung cepat.

Tanaman ini juga tidak terlalu suka dengan tanah yang basah. Pilihlah tanah yang memiliki ph 5,8 – 7,2. Kadar air yang cukup ini sangat di perlukan untuk tumbuh kembang tanaman melon.

2. Iklim

Untuk cuaca, pilihalah lokasi sejuk dan juga kering dengan suhu 250C – 300C. Melon tidak dapat tumbuh di tempat yang memiliki suhu kurang dari 180C. Selain itu pilihlah lokasi yang memiliki udara sedang, anginnya yang sedang tidak terlalu keras yang nantinya tidak akan merusak tanaman.

Jangan memilih lokasi yang memiliki kelembapan tinggi, hal tersuet akan menjadikan tanaman mudah terserang penyakit.

3. Lokasi penanam

Biasanya tanaman yang memiliki ketinggian 300-900 dpl akan tumuh optimal. Jika tanama tumuh lebih dari atau kurang dari kisaran yang telah di sebutkan, biasanya kurang tumbuh optimal.

Baca Juga >> Cara Beternak Puyuh Bagi Pemula

Langkah Menanam Melon

Setelah anda mengetahui syarat untuk menaman melon, langkah selanjutnya yaitu Cara Budidaya Melon dengan langkah-langkah yang tepat. Berikut ini langkah-lagkahnya.

budidaya melon organik
source : tribun jogja

1. Pilihlah bibit melon

Langkah awal sebagai Cara Tanam Melon yang tepat adalah memilih bibit melon yang unggul. Jika anda menanam induk yang uggul tentu turunanya juga akan unggul, begitu juga melon. Untuk memilih bibit yang unggul, erikut ini caranya.

  • Dari sekian banyak bibit yang ada pilihlah yang sekiranya bagus
  • Siramlah dengan air atonik utuk mengecek apakah bibit ini unggul atau tidak
  • Selang 2 jam perhatikan bibit tersebut, apakah mengapung atau tenggelam. Jika mengapung berarti bibit tersebut bagus, begitu juga sebaliknya.
  • Pilihlah bibit yang tenggelam dan keringkan tapi jangan di jemur.

2. Penyemaian bibit

Setelah anda memilih bibit yang unggul langkah selanjutnya yaitu penyemaian. Sebenarnya tujuan dari penyamaian yaitu agar tanaman ini mudah untuk beradaptasi dengan lingkungan.

Selain itu proses perawatan dan juga pengontrolan tanaman bisa lebih mudah dilakukan. Tanaman bisa tumbuh dengan maksimal. Berikut ini langkah-langkah penyemaian.

  • Memilih tempat semai, bisa di pot ataupun polybag
  • Siapkan media tanam berupa tanah humus dan juga pupuk kandang
  • Campuran antara pupuk kandang kering dan juga tanah dengan perbadingan 1:3 menggunakan cangkul
  • Tanah tersebut di letakan di polybag jangan terlalu penuh
  • Taburkan bibt melon dan di tutup dengan menggunakan tanah tipis
  • Siram dengan air agar mudah berkecambah, dan tunggu sampai 2 minggu

3. Lahan tanam di olah

Selain memperhatikan bibit anda juag harus memperhatikan lahan yang akan digunakan untuk menanam. Berikut ini langkah untuk mengolah lahan tanam.

  • Siapkan pupuk kandang, cangkul dan juga sabit. Bersihkan lahan dari berbagai tanaman peggangu dan juga tanaman hama.
  • Setelah bersih lakukan pembajakan tanah dengan menggunakan cangkul dalam kedalaman 40 centimeter tambahkan pupuk kandang kering menjadi lebih bagus.
  • Jika tanah memiliki ph yang kurang dari 5 dan lebih dari 7, silahkan untuk melakukan pengapuran dan di biarkan selama 1-2 minggu
  • Buatlah bedengan dengan lebar 130 cm dan juga tinggi 50 cm. Jarak bedengan 40 cm. Selai itu anda juga harus membuat lubang untuk bibit dengan jarak 30-40 cm.
  • Tutplah bedengan dengan menggunakan plastik selama 1- 2 minggu sampai bibit siap untuk di tanam.

4. Penanaman melon

Budidya Melon Organik dengan menggunakan pupuk kandang ini bisa anda gunakan untuk budidaya tanaman yang lain juga. Setelah lahan siap untuk digunakan dan tanamn yang disemai sudah siap untuk di pindahkan langkah selanjutnya yaitu penanaman.

Melon yang siap di tanamn jika sudah berumur 2 minggu ataupun sudah memiliki 2-3 helai daun. Penanaman sebaiknya di lakukan pada pagi hari. Adapun langkah untuk penanamana sebagai berikut.

  • Ambil tanaman dari polybag atau bisa juga polybag langsung di tanam pada lubang yang sudah di buat di lahan. Namun, sebaiknya polybag ini di lepas agar tanaman melon ini bisa berkembang.
  • jika anda menyemai deagn pot bisa langsung di ambil selain dengan media tanamannya.
  • Berhati-hati dalam memindahkan tanaman di media tanaman ke lahan, hindari ha-hal yang bisa merusak bibit.
  • Jika tanan sudah di pindahkan tutuplah dengan tanah kembali dan di siram dengan pupuk kandang dan juga air.

5. Perawatan

Peawatan pada tanamn melon ini dilakukan untuk menghasilkan tanaman melon yang berkualitas. Tanamanan yang dirawat dengan yang tidak tentuah memilki kualitas yang berbeda. Berikut ini perawatan tanaman yang bisa anda lakukan.

6. Peyulaman

Tidak hanya tanaman melon, tanaman lain juga utuh adanya penyulaman jika diperlukan. Jika ada tanamn yang mati maka anda harus menggantinya dengan tanaman yang baru. Penyulaman melon biasanya di lakukan pada tanaman yang berumur 1 minggu.

7. Penyiangan

Anda bisa melakuan penyiagan dengana membersihan hama yang menggangu tanaman seperti halnya rumput liar. Biasanya penyiangan ini di lakukan dengan umur taman 3-6 minnggu.

8. Pemasangan ajir

Pemasangan ini di lakukan untuk memberikan topangna melon agar bisa berupa kayu ataupun bambu agar buhanya tidak bersentuhan dengan tanah. Untuk melakukan pemasangan ajir ini sebaiknya sebelum buah tumbuh besar.

9. Pemupukan

Cara Pemupukan Melon yang tepat yaitu setelah berumur 1 minggu. Sebaiknya mengunakan pupu cair. Sebaiknya menguanan pupuk organik agar lebih alami. Jika anda menggunakan pupuk kimia biasanya pemupukan di lakukan sebanyak 6 kali.

10. Panen melon

Melon siap untuk di panen kurang lebih 3 bulan. Ciri-ciri buah melon sudah siap panen yaitu serat jala yang ada di permukaan menjadi kasar, mengeluarkan aroma wangi dan kulitnya menjadi hijau ke kuning-kuningan. Unutk memetiknya sebaiknya menggunakan pisau atau guntng.

baca Juga >> Cara Budidaya Jamur Merang dengan Prosedur yang Benar

Demikian tadi Cara Budidaya Melon yang bisa anda gunakan untuk menjadi referensi ketika anda ingin menanam melon. Semoga bermanfaat.